Rabu, 28 Mei 2014

Sekilas Tentang Geofisika




Geofisika adalah bagian dari ilmu bumi yang mempelajari tentang bumi melalui kaidah atau prinsip-prinsip fisika, mempelajari tentang struktur bumi baik bawah permukaan maupun di permukaan bumi. Sedangkan Geologi adalah ilmu bumi yang mepelajari tentang bumi mulai dari komposisi, struktur, sifat-sifat fisik, sejarah dan proses pembentukan bumi.



Dalam kegiatan lapangan untuk menentukan kondisi bawah permukaan bumi dapat dilakukan dengan berbagai macam metode pengukuran di atas permukaan bumi terhadap berbagi parameter berdasarkan prinsip-prinsip fisika. Dari data yang telah di dapatkan, setelah dilakukan pengolahan data, maka dapat ditafsirkan bagaimana sifat-sifat dan kondisi di bawah permukaan bumi, baik secara vertikal maupn secara horizontal.



Dalam survey geofisika ini tidak hanya diperlukan untuk kepentingan teknik sipil, para ahli teknik reservoir migas dan geothermal (panas bumi) juga memerlukan penyelidikan tersebut. Demikian juga para ahli pertambangan mineral dan batubara.



Diantara banyak azas-azas ilmu fisika yang telah ddibakukan kebenarannya dan sering dimanfaatkan dalam instrumentasi geofisika adalah


  1. Azas mekanika dan bunyi
  2. Azas gravitasi
  3. Azas kelistrikan
  4. Azas kemagnetan
  5. Azas ke elektromagnetan
  6. Azas keradioaktifan


Ada banyak instrumen geofika yang digunakan dalam survey geofisika diantaranya adalah


  1. Seismograph, Geophone, hidrofon dan Log Sonik yang menerapkan azas mekanika
  2. Gravitymeter yang menerapkan azas gravitasi
  3. Geolistrik dan log listrik yang menerapkan azas kelistrikan
  4. Magnetometer yang menerapkan azas kemagnetan
  5. EM (Electromagnetic Instruments) dan GPR (Ground Penetrating Radar) yang menerapkan azas ke-elektomagnetan
Metode
Parameter Yang Diukur
Sifat Fisis Yang Diukur
Seismik
Waktu tiba gelombang siesmik pantul atau bias, amplitudo dan frekuensi gelombang seismik
Densitas dan modulus elastisitas yang menentukan kecepatan rambat gelombang seismik
Gravitasi
Variasi harga percepatan gravitasi bumi pada posisi yang berbeda
Densitas
Magnetik
Variasi harga intensitas medan magnetik pada posisi yang berbeda
Suseptibilitas atau remanen magnetik
Resistivitas
Harga resistansi dari bumi
Konduktivitas listrik
Elektromagnetik
Respon terhadap radiasi elektromagnetik
Konduktivitas atau Induktansi listrik
Potensial Diri
Potensial listrik
Konduktivitas listrik

0 komentar:

Posting Komentar